Kamis, 09 Juli 2015

Meracuni Pemuda Indonesia

          Apa yang anda lihat ketika sedang menonton tayangan televisi nasional di Inodesia?? mungkin ada beberapa dari anda yang sering disuguhkan oleh informasi-informasi kriminal, penculikan, pencabulan, perampokan, buliying, korupsi, tingkah kekanak-kanakan para politikus, bahkan kondisi indonesia yang sangat memperihatinkan.. Media memang sekarang menjadi jendela informasi dan pembentukan mindset masyarakat. khususnya masyarakat menengah kebawah, yang terbatas dalam mendapatkan informasi. televisi merupakan salah satu media persuasif yang paling efektif.
Coba anda bayangkan, jika anak anda menonton televisi 5 jam dalam 1 hari yang berisi konten seperti yg disebutkan diatas. dan tiap hari ia mendapatkan informasi sejenis secara terus menerus. kira-kira dapat anda bayangkan bagaimana pola pikir yang tercipta setelah ia tumbuh dewasa?? bisa dipastikan ia akan menjadi orang-orang serupa yang menganggap hal itu adalah hal biasa dan lumrah terjadi saat itu, dan bisa jadi ia akan tertarik untuk melakukannya juga. Dan mungkin dia akan menjadi orang-orang yang selalu pesimis karena selalu dijejali oleh berita berita kegagalan-kegagalan yang dialami indonesia. Bayangkan bagaimana kondisi masyarakat Indonesia saat itu.. sangat. sangat . sangat mengerikan!! kita akan selamanya menjadi pasar yang menggiurkan bagi produk luar, dan menjadi budak di  negara sendiri karena orang luar dianggap lebih bisa dan mampu daripada orang pribumi. Ah..!! semoga Allah segera menseleksi kaum seperti itu di indonesia.

          Pola pikir optimis sangat diperlukan di negeri ini. pola pikir mau berjuang walau mustahil, mau bertindak walau sering jatuh bangun, mau maju mesti sangat sulit dan jauh.. tindakan seperti itu yang saat ini dibutuhkan! bukannya selalu meminta bantuan asing untuk hal-hal yang sepele! Coba hitung, ada berapa tulisan "Made in China" di rumah anda, bahkan yang saat ini melekat pada tubuh anda, yang selalu anda pakai dan pikirkan setiap saat. kebanyakan itu adalah hal-hal sepele yang notabene sangat muda dibuat bila ada kemauan!
          Ini semua hanya akan jadi mimpi indah di siang bolong jika kita para pemuda tidak sadar akan hal ini dan berjuang untuk merubah pola pikir, dan berusaha membuat sebuah kemustahilan minimal menjadi mungkin, dan kemungkinan menjadi kenyataan!
          Sudah saatnya para pemimpin negeri ini mengalami pergantian masa, jgn hanya mau dikuasai oleh orang2 dengan pola pikir jadul yang telah kita ketahui bersama adalah pola pikir warisan dari para penjajah. saat nya Indonesia dipimpin oleh kaum muda! dan berikan mereka kesempatan untuk mencoba. jangan hanya menggunjing hasil kinerja yang belum lama ia emban, jangan hanya melihat semua sisi negatif dari semua kebijakannya, namun pikirkan! sisi positif yang kita dapatkan dengan kebijakan itu! semua butuh proses kawan.. dan tak semua pemuda bisa melakukannya. biarkan.. biarkan ia mencoba sekuat tenaganya. niscaya seleksi alamlah yang akan membentuknya.. dan kita akan menikmati hasilnya.. Sabarlah...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar